KUDUS – Grand Final WavesTones 2016 yang digelar Kudus Indienesia bersama W Mld di area parkir lantai II Hypermart Kudus, Sabtu (17/9/2016) besok, bakal menjadi acara yang ditunggu-tunggu para pencinta musik. Pasalnya, di even tersebut bakal menyuguhkan pertunjukkan dari berbagai aliran musik dalam satu even.
Ketua WavesTones 2016, Doni PM mengatakan, dari awal digelarnya WavesTones memang tak membatasi semua aliran musik. Praktis semua bisa masuk. Bahkan di grand final kali ini sedikitnya tujuh aliran terwakili.
”Dalam grand final ini, grup band yang akan tampil memang beragam. Ada yang alirannya metal, ska, rock, pop punk, jazz, blues, hingga reggae. Karena itu, semua pencinta musik bisa jadi akan kumpul di sini,” katanya.
Ia mengatakan, sejauh ini, Kabupaten Kudus memang dihuni berbagai macam aliran musik. Bahkan, beberapa komunitas juga sering menggelar acara. Praktis, ia yakin grand final bakal menyedot perhatian massa.
”Apalagi, kami juga memberikan konsep yang menarik selama grand final. Salah satunya dengan memanfaatkan lighthing di tempat terbuka,” ungkapnya.
Selain itu, acara yang akan dimulai pukul 14.00 WIB hingga 20.00 WIB juga akan dimeriahkan dengan penampilan Black Flash, Cubitus, dan Berteriak Lantank. Ketiganya merupakan band yang sudah memiliki penggemar di Kudus.
”Acara ini digelar untuk umum. Jadi silahkan ajak semua teman Anda untuk menonton langsung penampilan mereka,” terangnya.
Bagi masyarakat yang hendak menonton harus merogoh kocek sebesar Rp 10 ribu. Nominal tersebut dirasa sebanding dengan apa yang didapat. Apalagi, di sana mereka disuguhi penampilan band-band yang dari segala aliran mulai pukul 14.00 hinga 20.00 WIB.
”Pokoknya, tidak rugi. Kami yakin para penonton yang datang bakal bisa menikmati musik sepuasnya,” tandasnya. (*)