Sukun Porvit Juarai Bupati Cup Kudus 2016

Ketua KONI Kudus M Ridwan menyerahkan hadiah untuk Sukun Porvit yang berhasil menyabet gelar juara.
Ketua KONI Kudus M Ridwan menyerahkan hadiah untuk Sukun Porvit yang berhasil menyabet gelar juara.

 

KUDUS – Sukun Porvit Putra berhasil meraih gelar juara Bupati Cup Kudus 2016 yang digelar KONI Kudus bersama Sukun Spirit of Sport, Sabtu (29/10/2016) malam. Itu terjadi setelah Porvit memupuskan harapan Bintaraya dengan skor 3-1 di final.

Dengan kemenangan tersebut, Porvit menjadi juara Bupati Cup 2016 dan berhak mendapatkan hadiah Rp 5 juta serta tropi juara serta piala bergilir. Sedangkan Bintaraya menjadi runner up pertandingan Bupati Cup 2016 dan mendapatkan bonus Rp 4 juta serta tropi.

Sementara untuk peringkat tiga, diisi oleh Berlian Muda. Berlian Muda berada di peringkat tiga Bupati Cup 2016 setelah berhasil mengalahkan Pijar dengan skor 3 – 1. Berlian Muda mendapatkan bonus Rp 2,5 juta dan tropi. Sedangkan peringkat empat Rp 1,5 juta.

 

Perwakilan Polres Kudus memberikan hadiah juara Bupati Cup Putri kepada SWA yang berhasil mempertahankan gelar.
Perwakilan Polres Kudus memberikan hadiah juara Bupati Cup Putri kepada SWA yang berhasil mempertahankan gelar.

 

SWA Putri Pertahankan Gelar Juara

Sementara untuk kategori putri, SWA berhasil mengalahkan Sukun Porvit di final. Laga berlangsung sangat sengit dan memaksa pertandiangan hingga lima set dengan skor 3 -.

Dengan hasil itu SWA berhasil mempertahankan gelar juara Bupati Cup dan menjadi pemenang kembali dengan Rp 4 juta dan dua thropi. Sedangkan Porvit menjadi mendatang baru yang masuk menjadi runner up Rp 3 juta dan thropi.

Sedangkan pada tingkat tiga, diisi oleh Berlian Muda. Berlian Muda menjadi peringkat tiga setelah mengalahkan Rajawali dengan skor 3 – 0 sekaligus. Berlian Muda mendapatkan bonus Rp 2 juta dan piala sedangkan Rajawali peringkat empat dengan Rp 1,5 juta serta thropi .

Ketua harian PBVSI M Ridwan mengatakan, pihaknya bangga atas kemajuan dunia voli Kudus. Kemajuan yang bagus merupakan kerja sama tim dari cabang PBVSI di Kudus.

”Kedepan dapat ditingkatkan lagi, mulai kualitas hingga kuantitasnya juga harus meningkat,” katanya.

Ia menambahkan, para pemenang akan menjadi atlet pra Porprov 2017. Dan akan menjalani latihan keras lagi untuk berlaga di even empat tahunan tersebut. (*)

 

 

Tinggalkan komentar