SEMARANG –Jawa Tengah Journey to Unity #1 (Jatayu) yang digelar Indonesia Offroad Federation (IOF) Pengda Jateng, Jumat-Minggu (9-11/12), di Sirkuit Gedongsongo, Bandungan, Kabupaten Semarang berlangsung sukses. Even yang digelar bersama Sukun Executive tersebut berhasil memanaskan adrenalin ratusan rider yang turun.
Ketua panitia Jatayu, Rossi B Setiawan mengatakan, ajang tersebut terdiri dari beberapa ajang. Di antaranya adalah 4×4 adventure offroad team, 4×4 racing adventure (SCS), 4×4 light adventure offroad, 4×2 charity offroad, 2×1 trail hard enduro adventure, remote control adventure, serta gelar pasukan dan peralatan dari Divisi Rescue IOF.
”Seluruh kegiatan tersebut dikemas menjadi sebuah paket all in adventure bagi para pecinta petualangan,” katanya.
Dia mengatakan, kegiatan diharapkan menyatukan semua elemen offroad yang ada di Jateng, termasuk SAR dan lingkungan hidup. ”Selain itu tujuan dari kegiatan ini adalah sebagai sarana sosialisasi mengenai IOF kepada para offroader, baik dari segi kegiatan dan regulasi,” ujarnya.
Sedangkan untuk jarak yang ditempuh, para rider harus menempuh 152 km dalam tiga etape. Etape pertama, dimulai dari Taman Margasatwa Mangkang-Kawedanan Boja. Selanjutnya, peserta menempuh perjalanan dari Kawedanan Boja-Nglimut.
Etape terakhir, dari Nglimut Kendal hingga Sirkuit Gedong Songo, Kabupaten Semarang. Dari ketiga etape tersebut ada sembilan pos yang tersebar di sepanjang lintasan dan wajib dilalui masing-masing tim. ”Secara umum lintasan yang dilalui para peserta cukup sulit, apalagi kalau turun hujan.
Sementara itu, salah satu peserta wakil Pajero Owners Community, Aldi Rama Putra mengaku puas dengan Jatayu#1 tahun ini. Selain digelar dua hari, jarak yang ditempuh juga mencapai 260 kilometer dengan menempuh jalan bebatuan, sungai, tanah gambut serta jalan terjal.
”Kami dari POC ada 15 mobil. Semuanya masuk di light adventure offroad atau reli ringan,” tandasnya.
Selain adventure offroad, di akhir acara panitia juga memberikan sejumlah hiburan. Salah satunya dengan menggelar konser band lokal. Selain itu ada juga kuis menarik untuk memeriahkan acara. (*)